Episode I AFQ mengangkat tema Gerakan Inovasi Nasional atau GINA, National Innovation Movement. AFQ mengundang narasumber Dr Boenyamin Setiawan (Pendiri Kalbe dan Pendiri Stemcell & Cancer Institute) dan Didit Herawan (Peneliti Strategi dan Sistem Inovasi, Mantan Country Director Motorola Networks Indonesia). Salah satu kesimpulan dari AFQ ini adalah bahwa inovasi nasional di Indonesia harus berwujud gerakan-gerakan inovasi yang menyeluruh di tanah air yang dipelopori oleh pemerintahan yang entreprenerial dan mengikutsertakan secara aktif semua kelompok kepentingan Bisnis, Pendidikan, dan Komunitas Masyarakat.

Presiden SBY mengutarakan rencana pembentukan Komite Inovasi Nasional dalam pertemuan dengan Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia di Puspitek, Serpong, pada tanggal 20 Januari 2010. Berita ini dikutip oleh berbagai media pada tanggal 21 Januari 2010. Detik.com memberitakannya pada tanggal 20 Januari 2010. 21 Januari 2010 dalam harian Kompas “Presiden SBY Membentuk Sistem Inovasi Nasional.” Seperti apa sistem inovasi itu? Hal-hal apa saja yang perlu mendapat perhatian dalam membangun sistem inovasi Indonesia? Pada episode ini, AFQ menampilkan dan membawa pemirsa pada eksplorasi tentang pentingnya gerakan inovasi nasional dan menunjukkan pentingnya ada gerakan inovasi nasional. Gerakan Inovasi Nasional harus didukung oleh ABCG yang entrepreneurial. ABCG adalah skema interaksi dan kerja sama antara kalangan pendidikan tinggi, bisnis, komunitas, dan pemerintah. Agar gerakan inovasi nasional ini tidak kekurangan darah dan stamina, pada tahap awal yang harus dilakukan adalah membuat peta jalan inovasi Indonesia. Jika sudah ada peta jalan yang jelas langkah selanjutnya adalah mengevaluasi peraturan dan kebijakan yang ada sehingga konsisten dan kondusif bagi pembangunan inovasi Indonesia. Perbincangan gerakan inovasi nasional ini dilengkapi dengan paparan singkat tentang hasil Indeks Inovasi Global (INSEAD 2009) dan peringkat perusahaan paling inovatif (Business Week April 2009).

Episode ini ditayangkan di QTV (FirstMedia/Kabel Vision) pada Selasa 16 Februari jam 22-23 WIB dan Rabu 17 Februari jam 12-13 WIB serta dapat diakses via www.qchannel.tv. Terima kasih.*