Proses inovasi perlu melibatkan konsumen dan/atau pengguna sejak awal. Banyak produk dihasilkan dan berhasil di pasar karena keberhasilan inovator dalam melibatkan dan menjawab kebutuhan konsumen dan/atau pengguna baik yang diungkap secara eksplisit ataupun implisit.

Era digital saat ini bahkan memungkinkan pelibatan konsumen dan/atau pengguna dari berbagai belahan planet sejak awal proses inovasi menuju tahap komersialisasi atau penyebarluasan produk-produk inovatif mulai dari produk nyata seperti telepon seluler hingga produk pengalaman seperti pemandangan alam pariwisata atau pulau-pulau indah di Indonesia.

Inovator perlu membangun tim pengembangan pasar berbasis digital yang handal untuk menangkap, memahami, menjawab, dan meng”edukasi pasar” sejak awal proses pengembangan produk-produk inovatif.

Catatan Pinggir Avanti Fontana setelah Diskusi Forum Inovator “Sektor Pertanian,” 18 September 2018, di Ruang Rapat Utama – Kantor Staf Kepresidenan RI.